Contoh Soal PPPK Penyuluh Agama Islam 2023
Rikaariyani.com- Contoh Soal PPPK Penyuluh Agama Islam 2023- Berikut ini ada beberapa contoh soal PPPK penyuluh agama Islam. Semoga bermanfaat.
Soal PPPK Penyuluh Agama Islam
1. Kementerian Agama Republik Indonesia dibentuk pada …
a. 13 Januari 1946
b. 18 Agustus 1945
c. 3 Januari 1946
d. 17 Agustus 1945
e. 3 Januari 1947
Jawabannya adalah : C. 3 Januari 1946
2. Berikut ini yang tidak termasuk fungsi Kementerian Agama, yaitu …
a. Perumusan, penetapan, dan pelaksanaan kebijakan keagamaan
b. Pengelolaan barang milik/kekayaan negara yang menjadi tanggung jawab Kementerian Agama
c. Pengawasan atas pelaksanaan tugas di lingkungan Kementerian Agama
d. Pelaksanaan kegiatan teknis yang berskala internasional
e. Pelaksanaan kegiatan teknis dan supervisi atas pelaksanaan urusan Kementerian Agama di daerah
Jawabannya adalah : D. Pelaksanaan kegiatan teknis yang berskala Internasional
3. Direktur Jenderal Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam pada tahun 2019, yaitu ….
a. Prof. Dr. H. Muhammadiyah Amin, M.Ag.
b. Prof. Dr. Thomas Pentury
c. Eusabius Binsasi
d. I Ketur Widnya
e. Caliadi, S.H, M.H
Jawabannya adalah : A. Prof. Dr. H. Muhammadiyah Amin, M.Ag
4. Direktur Jenderal Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam pada tahun 2015, yakni ….
a. Drs. H. Mubarok, M.Si
b. Prof. Dr. Nasaruddin Umar, M.A
c. Prof. Dr. Abdul Djamil, M.A
d. Prof. Dr. Machasin, M.A
e. Prof. Dr. H. Muhammadiyah Amin, M.Ag
Jawabannya adalah : D. Prof. Dr. Machasin, M.A
5. Berikut ini unit yang tidak termasuk dalam organisasi pusat Kementerian Agama menurut Peraturan Menteri Agama No. 55/A Tahun 1946, yakni ….
a. Bagian Umum
b. Bagian Mahkamah
c. Bagian Katolik
d. Bagian Kristen
e. Bagian Perpustakaan
Jawabannya adalah : C. Bagian Katolik
6. Hari ulang tahun Kementerian Agama dikenal dengan nama …
a. HUT Kementerian Agama
b. Hari Amal Bakti
c. Hari Amal Jariyah
d. Hari Darma Bakti
e. Hari Kementerian Agama
Jawabannya adalah : B. Hari Amal Bakti
7. Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam mempunyai tugas…
a. Merumuskan serta melaksanakan kebijakan dan standardisasi teknis di bidang bimbingan masyarakat Islam
b. Memberikan bimbingan masyarakat Islam
c. Melakukan pencatatan nikah
d. Melakukan pencatatan rujuk
e. Mengurusi wakaf dan zakat
Jawabannya adalah : A. Merumuskan serta melaksanakan kebijakan dan standardisasi teknis di bidang bimbingan masyarakat Islam.
8. Salah satu asas dalam hukum islam adalah hifzhul maal artinya adalah ….
a. Melindungi agama
b. Melindungi diri/nyawa
c. Melindungi harta/property
d. Melindungi kehormatan
Jawabannya adalah : C. Melindungi harta/property
9. Berikut ini tahap-tahap perkembangan dan pertumbuhan hukum islam, kecuali …
a. Masa Nabi Muhammad SAW
b. Masa Khulafa’ al-Rasyidin
c. Masa kelesuan dan pemikiran
d. Masa modernisasi sampai sekarang
Jawabannya adalah : D. Masa modernisasi sampai sekarang
10. Redaksi Al-Qur’an yang menunjukkan suruhan dan larangan dalam istilah hukum islam dikenal dengan istilah …
a. Amar dan nahyi
b. Amar dan ma’ruf
c. Amal dan ilmu
d. Amar dan amal
Jawabannya adalah : A. Amar dan Nahyi
Post a Comment for " Contoh Soal PPPK Penyuluh Agama Islam 2023"