Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Penggunaan Metode Karyawisata Pada Anak Usia Dini

Penggunaan Metode Karyawisata Pada Anak Usia Dini- Salah satu metode yang dapat diterapkan oleh guru pendidikan anak usia dini (PAUD) adalah metode karya wisata.

Apa itu metode karyawisata? Simak penjelasan berikut ini:

 

Penggunaan Metode Karyawisata Pada Anak Usia Dini

 

Pengertian Metode Karyawisata

Metode karyawisata yakni metode pembelajaran yang dilakukan dengan cara mengamati dunia secara langsung, seperti manusia, hewan, tumbuh-tumbuhan dan benda-benda lainnya.

Melalui metode ini, anak dapat memperoleh kesempatan untuk melakukan observasi dan mengkaji segala sesuatu secara langsung.

Menurut Mukhtar Latif, metode karyawisata adalah melakukan kunjungan secara langsung pada objek yang sesuai dengann tema pembahasan. Melalui kunjungan tersebut, anak dapat mengamati secara langsung dan memperoleh kesan dari apa yang diamatinya.

Menurut Syaiful Sagala (2006:214), metode karyawisata adalah metode yang bertujuan untuk memberikan pengalaman belajar kepada siswa yang sesuai dengan kurikulum sekolah.

Sedangkan metode karyawisata menurut Zakiah Dradjat (1996:164), yakni kunjungan siswa di tempat-tempat tertentu yang terkait dengan kegiatan mencapai tujuan pendidikan.

Baca juga: Metode pembelajaran anak usia dini

Manfaat Metode Karyawisata

Metode karyawisata memiliki beberapa manfaat, diantaranya adalah sebagai berikut:

  1. Dapat merangsang minat anak terhadap sesuatu
  2. memperluas informasi yang telah diperoleh
  3. memberikan pengalaman kepada anak mengenai sesuatu yang nyata
  4. dapat menambah wawasan anak
  5. Membatu perkembangan sosial anak

Kelebihan dan Kekurangan Metode Karyawisata

Adapun kelebihan metode karyawisata adalah sebagai berikut:

  1. Anak dapat memperoleh bermacam-macam pengetahuan dan pengalaman.
  2. Dapat membangkitkan gairah belajar anak
  3. anak dapat menemukan sumber informasi sehingga mereka dapat membuktikan kebenaran teori yang telah dipelajari.
  4. Materi pelajaran menjadi lebih aktual
  5. Anak dapat memperoleh berbagai pengetahuan dan pengalaman.
  6. Dapat lebih merangsang kreatifitas anak

Sedangkan kekurangan metode karyawisata bagi anak usia dini adalah sebagai berikut:

  1. Memerlukan persiapan yang matang.
  2. Melibatkan banyak pihak
  3. Memerlukan dana yang tidak sedikit.
  4. Sulit mengatur siswa
  5. Memerlukan tanggung jawab pendidik dan sekolah atas keselamatan anak, apalagi jika menempuh jarak yang jauh.
 Baca juga: model pembelajaran ekspositori

Post a Comment for "Penggunaan Metode Karyawisata Pada Anak Usia Dini"