Resensi Buku (Pengertian, Tujuan, Manfaat, Unsur-unsur, dan Langkah Menulis Resensi)
Rikaariyani.com- Resensi Buku (Pengertian, Tujuan, Manfaat, Unsur-unsur, dan Langkah Menulis Resensi)- Menulis resensi buku tidak hanya sekedar memberikan penilaian terhadap sebuah buku, namun ada beberapa ketentuan dan langkah-langkah yang perlu diperhatikan oleh seorang penulis resensi. Apa saja langkah-langkahnya? Dan apa yang harus diperhatikan? Simak penjelasan berikut ini:
Resensi Buku
Apa Itu Resensi?
Resensi berasal dari Bahasa belanda yakni recensie, artinya adalah menilai. Menurut kamus besar Bahasa Indonesia resensi adalah ulasan atau pembicaraan.
Menurut pengertian lain, resensi adalah kegiatan menilai atau meninjau ulang sebuah karya baik itu buku, artikel, jurnal dan lainnya.
Dapat disimpulkan bahwa resensi buku adalah melakukan penilaian terhadap kualitas sebuah buku secara tertulis yang meliputi isi dan manfaat bagi pembaca. Resensi juga dapat dilakukan melalui pemaparan keunggulan dan kelemahan dari buku tersebut. Melalui resensi, pembaca akan mengetahui apa yang ada di dalam buku tersebut.
Baca juga: Cara menulis jurnal dari hasil penelitan skripsi
Apa Tujuan Resensi Buku?
- Memberikan gambaran isi buku kepada pembaca sehingga pembaca dapat mengetahui apakah buku tersebut layak untuk dibeli atau tidak.
- Dapat mengetahui apa saja kelebihan dan kekurangan dari buku tersebut.
- Mengetahui kualitas buku tersebut
- Mengetahui alasan buku tersebut diterbitkan
Apa Manfaat Resensi Buku?
- Mengasah kemampuan dalam menulis dan membangun nalar
- Mendapatkan banyak pengetahuan dari buku-buku yang diresensi
- Mendapatkan pemasukan jika resensi diterbitkan
1. Identitas buku
Identitas buku diantaranya adalah nama pengarang, judul buku, tahun terbit, penerbit, jumlah halaman, dan harga buku.
2. Rangkuman
Penulis dapat menjelaskan isi buku secara ringkas atau menuliskan apa intisari dari buku tersebut.
3. Biografi penulis buku
Pada bagian ini, penulis perlu menjelaskan siapa penulis bukunya, apa latar belakangnya, keahlian apa yang dimiliki, prestasi yang pernah diraih, karya-karya yang pernah ditulis, dan lain sebagainya.
4. Keunggulan dan kelemahan buku
Penulis resensi perlu menjelaskan apa keunggulan atau kelebihan buku tersebut, dan apa pula kelemahannya. Ini merupakan unsur yang cukup penting dalam meresensi sebuah buku. Pada bagian inilah pembaca dapat mengetahui apakah buku tersebut layak dibaca atau tidak.
5. Kesimpulan
Ini adalah unsur terakhir dalam menulis resensi buku. Kesimpulan dapat berupa saran dan kritikan yang ditujukan kepada penulis buku. Pada bagian ini juga, penulis dapat memberikan rekomendasi kepada pembaca.
Apa Yang Harus Diperhatikan Dalam Menulis Resensi Buku?
Dalam menulis resensi buku, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh penulis resensi yakni sebagai berikut:
- Perhatikan Bahasa yang digunakan, penggunaan Bahasa harus jelas dan tegas.
- Gunakan kata-kata yang baik dan tepat
- Penilaian yang dilakuka harus objektif
- Perhatikan semua unsur dengan baik dan lengkap.
Bagaimana Langkah-langkah Menulis Resensi Buku?
1. Tentukan buku apa yang akan diresensi
Penulis harus menentukan terlebih dahulu buku apa yang akan diresensi. Apakah buku fiksi atau non fiksi karena merensi buku fiksi akan berbeda dengan resensi buku non fiksi, terutama pada isi.
2. Pahami buku tersebut dengan membacanya terlebih dahulu
Penulis harus membaca terlebih dahulu buku yang akan diresensi karena jika tidak penulis tidak akan tahu apa isi buku, apa kelebihan buku, dan juga kekurangan yang ada di dalam buku tersebut.
3. Tandai poin-poin penting dalam buku tersebut
Saat membaca buku tersebut, penulis dapat menandai poin-poin penting yang ada di dalam buku tersbut
4. Tentukan Teknik apa yang digunakan
Dalam meresensi ada beberapa Teknik yang dapat digunakan yakni teknik cutting dan glueing, Teknik focusing, dan Teknik comparing. Dari beberapa Teknik ini, penulis perlu menentukan teknik mana yang akan digunakan.
5. Mengoreksi Kembali apa yang ditulis
Setelah proses menulis resensi selesai, penulis perlu membaca Kembali dan mengoreksi apakah resensi yang ditulis sudah sesuai atau belum, baik dari segi penulisan maupun isi.
Demikianlah penjelasan mengenai resensi buku, semoga bermanfaat.
Baca juga: Cara menulis buku yang efektif
Post a Comment for "Resensi Buku (Pengertian, Tujuan, Manfaat, Unsur-unsur, dan Langkah Menulis Resensi)"