Teknik Analisis Data Dalam Penelitian Kualitatif
Rikaariyani.com- Teknik Analisis Data Dalam Penelitian Kualitatif- Pada artikel kali ini, penulis akan membahas mengenai teknik analisis data dalam penelitian kualitatif. Artikel ini akan sangat bermanfaat bagi mahasiswa tingkat akhir yang mungkin saat ini sedang sibuk mengerjakan skripsi.
Langsung saja ke pembahasan ya…
pixabay |
Apa Itu Analisis Data?
Analisis data yaitu proses mengolah data-data yang telah terkumpul menjadi sebuah informasi sehingga dapat memberikan solusi terhadap masalah penelitian. Analisis data digunakan oleh seorang peneliti untuk mengambil kesimpulan penelitian yang dilakukan.
Analisis data dalam penelitian kualitatif dilakukan sepanjang kegiatan penelitian berlangsung, bukan setelah selesainya penelitian. Dalam hal ini, banyak mahasiswa yang salah paham dengan beranggapan analisis data baru bisa dilakukan setelah penelitian selesai. Ini keliru. Dalam penelitian kualitatif, kita meneliti sekaligus menganalisis.
Bagaimana Teknik Melakukan Analisis Data?
Dalam melakukan analisis data ada beberapa langkah yang dapat digunakan oleh peneliti yakni:
1. Melakukan reduksi data
Reduksi data dikenal juga dengan data reduction, yaitu proses menelaah data-data yang telah dihasilkan. Dalam kegiatan reduksi data juga dilakukan pengujian-pengujian terhadap data yang ada kaitannya dengan focus penelitian.
Pada tahap ini, peneliti dapat menyusun data-data yang telah diperoleh di lapangan, kemudian membuat rangkuman, lalu mengklasifikasikannya.
Dengan melakukan reduksi data, peneliti dapat mengetahui dan memastikan mana data yang sesuai, mana yang tidak sesuai, mana yang terkait tetapi tidak sesuai, dan mana yang tidak terkait sama sekali dengan penelitian yang dilakukan.
Data yang sesuai dan terkait disusun dengan sistematis dan dikategorisasikan. Sedangkan data yang tidak sesuai dan tidak terkait, dapat dipisahkan.
2. Penyajian Data
penyajian data atau display data merupakan langkah kedua dalam kegiatan analisis. Penyajian data yaitu memaparkan data agar dapat dipahami dan dianalisis sesuai dengan tujuan yang diinginkan. Biasanya data disajikan dalam bentuk tabel,grafik, ataupun diagram.
Kegiatan display data dilakukan dengan tujuan:
- untuk memastikan data-data telah masuk dalam kategori-kategori yang telah ditentukan.
- untuk memastikan data sudah lengkap dan sudah mampu menjawab setiap kategori.
Dalam hal ini yang perlu diperhatikan oleh peneliti adalah jika kedua tujuan di atas tidak terpenuhi, maka peneliti harus kembali lagi ke lokasi penelitian atau kembali ke tahap pengumpulan data.
3. Penarikan Kesimpulan
Langkah terakhir dalam kegiatan analisis data adalah penarikan kesimpulan atau conclusion drawing. Baik kesimpulan sementara maupun kesimpulan akhir. Kesimpulan sementara dapat dibuat pada saat penelitian berlangsung. Sedangkan kesimpulan akhir dibuat setelah seluruh data dianalisis.
Demikian penjelasan singkat mengenai teknik analisis data dalam penelitian kualitatif, semoga dapat membantu.
Thanks,
Post a Comment for "Teknik Analisis Data Dalam Penelitian Kualitatif"